Minggu, 06 September 2015

decoupage tutorial






Saya pernah ikut workshop decoupage, tanpa tau apa itu decoupage.
Ternyata semacam teknik menempelkan tissue khusus ke permukaan benda.
Misalnya talenan kayu, tas anyam, bahkan mannequin.

Setiap buat sesuatu saya cendrung susah untuk rapih.
Pengennya cepet selesai aja :P

Jadi tutorial ini bukan ala pakarnya, tapi ala gampangnya!
Mari kita bikin..




Pertama, sediakan tissue khusus decoupage. Pilihan motifnya beragam dan lucu-lucuuu. Kalau sekarang trend motif shabby chic kembali lagi. Tissue ini bisa dicari di ol shop yang jual craft supply ya.



Kedua, cari benda yang ingin kita hias. Kalau saya lagi mau buat bros dari balok plastik ini,
Sekarang dijual juga box box polos beragam bentuk dan fungsi dari kayu yang bisa dihias dengan decoupage, pernah liat di toko ini itu koloni 108 bandung. Hati-hati kalap kalau kesana.



Ini cara saya, gunting tissue kira-kira seukuran bendanya.
Cara pro biasanya tissuenya dibasahi dengan air disekelilingnya lalu dirobek. Kenapa? nanti saya jelaskan


Tissue decoupage punya saya terdiri dari 3 lapis. Untuk hasil yang transparan gunakan hanya 1 lapis yang bergambarnya saja,



Selanjutnya beri lem merata di seluruh permukaan benda yang akan terkena tissue.
Ada lem khusus decoupage, tapi saya pakai lem kayu biasa dan hasilnya lumayan.


Lapisi tissue perlahan. Untuk mengurangi gelembung udara bisa gosok-gosok perlahan ketika menempelkan tissue. Kalau saya justru malas suka, jadi tabrak saja dan hasilnya muncul tekstur berantakan unik :P



Ini dia alasan cara pro menggunakan air untuk merobek tissue di awal. Untuk mendapat gradasi. Cara cheat nya, setelah ditempel baru diberi air dan disobek sedikit demi sedikit.


















Setelah menempel bisa diberi lapisan..
umm.. saya kurang tau lapisan apa namanya  yang parkar pakai.
Saya? Pakai lem fox lagi saja hehehe. Hasilnya jadi glossy :)

*foto lem sesudah kering menyusul




Semoga membantu ^^





Tidak ada komentar:

Posting Komentar